Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

SARI ILMU TETAP EKSIS DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0

29 Januari 2020 13:35:09  Administrator  1.128 Kali Dibaca  Berita Lokal

Sukoreno (29/01/2020) - Arus globalisasi sudah semakin tidak terbendung masuk di Indonesia, apalagi disertai dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih dan maju, dunia saat ini telah memasuki era revolusi industri 4.0 yang salah satu tekanannya adalah digitalisasi di semua lini kehidupan, atau yang lebih dikenal dengan fenomena disruptive innovation. Namun hal tersebut tidak menyurutkan pengelola perpustakaan Kalurahan Sukoreno yang di nahkodai oleh Ibu Mujiyanti. Meski ruang perpustakaannya tak besar namun koleksi yang dimiliki oleh perpustakaan Sari Ilmu mencapai 4.778 judul 7.628 eksemplar.

   

Perpustakaan Sari Ilmu Kalurahan Sukoreno didirikan pada tahun 1984 berdasarka SK Nomor 6/KPTS/1984. Sedangkan mulai beroperasi secara efektif pada bulan September 1995. Adapun sejarah singkat dari Perpustakaan Sari Ilmu Kalurahan Sukoreno berawal dari buku-buku yang dipergunakan oleh kelompok belajar dari berbagai tingkat pendidikan pada tahun 1984. Buku-buku tersebut dikumpulkan menjadi satu, di suatu tempat yang selalu dipergunakan untuk berkumpul guna memcahkan permasalahan di kelompok belajar masing-masing. dari hasil pengumpulan tersebut, berhasil dikumpulkan 100 judul dengan jumlah 100 eksemplar. Melihat tingginya semangat dan minat baca kelompok belajar tersebut, maka Lurah Kalurahan Sukoreno saat itu memberikan Surat Keputusan (SK) tentang pendirian Perpustakaan Sari Ilmu meski tempatnya masih di rumah pribadi anggota kelompok.

Pada bulan September 1995, perpustakaan dipindahkan dari rumah pribadi ke komplek Kalurahan Sukoreno. Koleksinya pun mulai bertambah dan berkembang. Mulai dari bukupelajaran, majalah, kliping, novel serta bacaan ringan lainnya.Visi dan Misi dari perpustakaan Sari Ilmu Kalurahan Sukoreno adalah :

Visi :

Sebagai salah satu media/sarana untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan membaca guna mencerdaskan kehidupan masyarakat di pedesaan

Misi

  1.  meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai adanya Perpustakaan Kalurahan di Sukoreno dengan melakukan sosialisasi tentang perpustakaan dalam pertemuan warga, baik untuk pertemuan PKK, PAUD dan yang lainnya.
  2.  ikut mencerdaskan masyarakat Kalurahan dengan pengetahuan yang ada di perpustakaan Kalurahan
  3. mewujudkan masyarakat berekonomi di atas rata-rata dengan melaksanakan pelatihan-pelatihan peningkatan ekonomi rakyat
  4. meningkatkan keterampilan warga dan menyalurkan hobi dengan mengadakan perlombaan yang dapat menarik pengunjung perpustakaan, misalnya lomba mendongeng, masak, pemustaka terbaik, dan lain sebagainya.

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jl. Jogja - Wates Km 20 Kalurahan Sukoreno, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo
Kalurahan : SUKORENO
Kapanewon : Sentolo
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55664
Telepon : 02747721735
Email : sukoreno1947@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:83
    Kemarin:241
    Total Pengunjung:124.603
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.149.233.97
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

05 Maret 2019 | 37.161 Kali
Sejarah Desa
05 Maret 2019 | 36.113 Kali
Data Desa
29 Maret 2019 | 36.111 Kali
Maklumat PPID
05 Maret 2019 | 35.975 Kali
Pemerintah desa
29 Maret 2019 | 35.956 Kali
PPID
22 Januari 2019 | 35.922 Kali
Visi Misi
29 Maret 2019 | 35.863 Kali
Mekanisme Layanan

Statistik SID