Sukoreno (01/02/2020) - Bazar yang digelar Pemerintah Kalurhan Sukoreno dalam rangka puncak peringatan hari jadi Kalurahan Sukoreno disambut baik oleh para pengusaha kecil di wilayah Kalurahan Sukoreno. Salah satunya adalah Mbak Siti, Pengusaha asal Pedukuhan Ngaglik ini mencoba memperkenalkan produknya, yaitu olahan makanan ringan yang berbahan ketela pohon atau orang sering menyebutnya singkong. Dengan lapak sederhana yang disediakan oleh panitia peringatan hari jadi ini, mbak Siti berharap masyarakat Kalurahan Sukoreno dapat mengenal produknya. "ya hanya kecil-kecilan saja, siapa tau banyak yang minat dan bisa membeli atau suatu saat nanti bisa memesan kepada saya untuk jumlah yang lebih banyak" tutur wanita asli magelang ini.
Berbagai olahan yang diperkenalkan dalam kegiatan bazar ini sebagian merupakan hasil dari pelatihan yang dilaksanakan oelh Pemerintah Kalurahan Sukoreno. "kalau bisa sih ada pelatihan mengolah makanan lagi, sehingga jenis makanannya tidak monoton dan punya banyak keterampilan pengolahan makanan dari bahan lokal" imbuh mbak Siti sambil mempersiapkan produknya untuk bazar. Harga dari produknya sangat bervariasi, tergantung berat kiloan dan jenisnya. Jika masyarakat ingin memesan atau membeli bisa langsung datang dalam bazar yang dilaksanakan di depan Kantor Kalurahan Sukoreno atau bisa datang langsung ke rumahnya di Pedukuhan Ngaglik Kelurahan Sukoreno atau langsung menghubungi nmr 083106542826 untuk pemesanan.