Desa Sukoreno (15/01/2020) – Setia Desa atau daerah pasti memiliki suatu latar belakang atau budaya khas tersendiri. Kebiasaan – kebiasaan dalam suatu daerah biasanya menjadi tradisi yang dilakukan secara rutin. Di Desa Sukoreno sendiri ada salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh warga masyarakat, yaitu ziarah kubur.
Rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam rangka peringatan hari jadi di Desa Sukoreno yang jatuh pada tanggal 14 Januari 2020, juga melakukan tradisi ziarah kubur di makam mantan Kepala Desa Sukoreno. Selain merupakan tradisi yang terus dilestarikan, ada beberapa manfaat dari ziarah kubur diantaranya : mengingatkan hari akhir, melembutkan hati dan membuat orang tak hanya mengejar gemerlap duniawi.
Ziarah kubur ini dilaksanakan pada hari Senin, 13 Januari 2020 yang diikuti oleh seluruh Perangkat Desa, BPD, Tokoh Masyarakat, Babinkamtibmas, Babinsa, dan ahli waris. Ziarah kubur dilakukan di makam Ngatiati Dusun Blimbing tempat Alm Sastro Praworo dimakamkan dan makam Dusun Mertan tempat Alm Joyo Martono dimakamkan.